Rabu, 25 Januari 2012

Teknik Hafal Di "Luar" Kepala ?


1.      Teknik bercerita. Misalnya kamu harus menghafal semau ibukota privinsi dipulau jawa, maka kamu bisa cerita kamu dan teman-teman lagi touring dari serang di banten menuju jawa timur. Dari serang kamu lewat jakarta, terus ke bandung, abis itu ke semarang, lanjut ke jogjakarta dan akhirnya sampai di surabaya.

2.     Teknik menyingkat kata-kata. Untuk menghasfal serang, jakarta, bandung, semarang, yogyakarta, surabaya, bisa disingkay jadi sejaba-seyosu. Teknik ini juga bisa disebut jembatan keledai. Tipsnya, kamu bisa menyingkat sesuatu yang panjang atua rumit dengan singkatan atau istilah favorit kamu.

3.     Untuk menghafal deretan angka yang panjang bisa kamu potong-potong, atau diberi kode dengan kata yang kamu sukai. Misalnya menghafal nomor ktp 1050190309775001,bisa kamu potong kaya gini 1050-1903-0977-5001.

4.     Teknik asosiasi. Dengan mengaitkan sesuatu yang pernah kamu alamiatau berimajinasi. Contoh yang sederhana adalah memakai tanggal kelahiran kamu untuk PIN, ATM atau ketika harus menghafal semua nama presiden, kamu bisa berimajinasi Soekarno memakai peci atau kopiah, Suharto yang selalu tersenyum, Habibie yang pendek, Abdurahman wahid yang memakai kursi roda, Megawati yang perempuan, dan SBY yang tingi besar.

5.     Teknik repetisi atau pengulangan. Sepertinya ini adalah cara yang palng ampuh untuk menghafal. Ketika harus menghafal teori dan rumus yang begitu panjang dan rumit, kamu bisa membacanya sekali atau dua kali, lalu menulisnya kembali hingga benar tanpa melihat apa yang sudah kamu baca barusan. Selain menulis kamu bisa mengucapkannya keras-keras, bergumam dalam hati, atau memetakannya dalam pikiran kamu.
Hal lain yang bisa kamu lakukan adalah mebuat catatan-catatan kecil di sticky notes, lau kamu tempel dkamar kamu,kulkas, komputer, atau meja beajar. Dengan begitu kamu selalu diingatkan kembali ketika berada ditempat-tempat tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar